Tolak Kenaikan BBM, Mahasiswa PMII Geruduk Kantor DPRD Way Kanan

    Tolak Kenaikan BBM, Mahasiswa PMII Geruduk Kantor DPRD Way Kanan

    Way Kanan || Kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM) pada tanggal 03 September 2022 Lalu, menyulut para Mahasiswa di seluruh Indonesia melakukan Aksi memprotes atas kebijakan pemerintah dalam mengambil keputusan yang tidak pro rakyat.

    Tidak ketinggalan Seperti halnya gabungan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Way Kanan, yang menggeruduk Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten setempat untuk menyampaikan aspirasinya. Kamis (08/09/2022).

    Para mahasiswa tersebut menolak atas Kenaikan Bahan Bakar Minyak Subsidi dan Non subsidi, dan mendesak pemerintah  untuk segera menerapkan kebijakan subsidi yang tepat sasaran serta mendorong pemerintah untuk membuka keterlibatan masyarakat dalam pelaksanaan penyaluran BBM bersubsidi.

    Pada kesempatan tersebut Ketua DPRD Kabupaten Way Kanan Nikman Karim, menanggapi aspirasi Mahasiswa, menurut nya bukan tidak mau menanggapi namun Iya berharap agar tertib dalam menyampaikan Aspirasi.

    "Kami wakil rakyat tidak pernah menolak, siapapun yang datang disini tetapi harus tertib, siapun dia jika niatnya baik insya allah kami tidak pernah menolak", Paparnya.

    Lebihlanjut Nikman Karim juga menyampaikan bahwa aspirasi dari para mahasiswa sudah diterima dan di dengar.Iya menyampaikan bahwa bertepatan jika saat itu Bupati dan Wabup sedang menghadiri undangan DPRD.

    "Aspirasi dari para rekan-rekan mahasiswa sudah kita terima dan di kita dengar, dan bertepatan jika tadi Bupati dan Wakil Bupati sedang bertamu disini karna di Undang, Jadi bukan menghindar. Kalau mau kesana silahkan kantornya disitu dan itu hak adik - adik mahasiswa sekalian", tuturnya.

    Penulis A.Putra

    way kanan lampung
    AftisarPutra

    AftisarPutra

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Way Kanan Hadiri Peresmian Padepokan...

    Artikel Berikutnya

    Machiavelly Resmi Jabat Ketua GRANAT Way...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Rustika Herlambang Apresiasi Polri Raih Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik, Bukti Komitmen Transparansi

    Ikuti Kami